Banyak orang berpandangan bahwa menjadi drummer haruslah melakukan ini itu, bahkan yang tidak masuk akal sekalipun. Nah banyak yang tejebak dalam hal ini dan akhirnya memiliki pemahaman yang salah tentang perkara drummer. Berikut ini adalah mitos-mitos salah tentang drummer yang tidak secara sadar juga menjadi pemikiran utama kalian:
a.Band besar selalu memiliki drummer hebat
Jika band besar selalu memiliki yang terbaik maka hal itu benar adanya, tapi jika kalian berpandangan bahwa band besar memiliki drummer paling hebat maka pendapat itu mungkin harus dikaji ulang. Sebab kualitas sebuah band itu tercipta berkat kerjasama antar anggotanya bukan karena kualitas yang baik dari salah seorang saja. Ketika kalian hanya fokus meningkatkan permainan drum tanpa kerja sama maka hal itu akan sia-sia. Musik yang bagus adalah tentang keseimbangan, dan jika salah satu unsur menarik terlalu banyak perhatian dari kekuatan keseluruhan, musik akan rusak.
b.Kesalahan selalu buruk
Hormatilah kesalahan kalian dengan mengulangnya terus. Jika kalian cukup cerdas apapun kesalahan yang diperbuat sebisa mungkin langsung diperbaiki dan tidak terulang. Bagi yang kreatif kesalahan itu bagkan bisa menjadi karya keren yang lebih berseni. Jika kalian terobsesi bermain segala sesuatu yang tepat, kalian mungkin akan mengalami kesulitan yang cukup berat untuk mewujudkannya. Jika kalian mengalami kesulitan, buka diri dan cobalah bersenang-senang dengan kesalahan itu
c.Lebih banyak resonansi lebih baik
Sekitar lima belas atau dua puluh tahun yang lalu, industri drum mengalami kejatuhan dan berusaha untuk menciptakan mekanisme yang memungkinkan tom beresonansi sebebas mungkin. Tren ini terus berlanjut hari ini, dengan beberapa produsen dengan menciptakan kit yang mengerikan atas dasar kebutuhan. Ini merupakan ambisi buta tentang resonansi. Karena sebenarnya resonansi yang teralu banyak akan membuat suaranya sulit terdengar
Itulah beberapa mitos yang salah tentang drum, jika kalian ingin menjadi drummer beli drum dan perhatikan tiga mitos diatas, berusahalah untuk mematahkannya karena sebagai drummer sejati seharusnya mitos-mitos itu tidak berpengaruh sama sekali.